🌿🌾🌿🌾MERAYU ALLAH LEWAT DO'A🌾🌿🌾🌿

Ud'uunii astajiblakum . . .
"Berdoalah niscaya aku kabulkan untukmu "

Setiap manusia pasti memiliki mimpi mimpi yang ingin ia capai dalam hidupnya . Entah itu sebuah Harapan , cita cita menggapai sesuatu yg ia idamkan . Atau Terkadang ia berada dalam kondisi dimana dia ingin terbebas dari belenggu apa yang tidak ia sukai . . Entah hutang , lingkungan yg tidak nyaman , bekerja dlm tekanan dll . . .
Sudah merupakan fitrah manusia , untuk ingin hidup dalam ketenangan dan sesuatu yg menyenangkan baginya . Jika ia tak menemukannya  tentuu ia akan mencari  tempat yg bisa membuatnya merasa nyaman .
Seringkali manusia mengukur segala sesuatu dengan materi . Ia Terkadang berusaha sekuat tenaga untuk mendapatkan sesuatu , ia berikhtiar semaksimal mungkin untuk menggapai Cita2 nya namun Terkadang kecewa yang ia Dapatkan . Lalu ia menjadi frustasi sedih marah bahkan mengutuk takdir dan menyalahkan tuhan .
Saudaraku sungguh manusia Terkadang lupa bahwa Allah lah yang menggenggam alam semesta beserta isinya , tidaklah segala sesuatu terjadi melainkan atas kehendakNya .
Jadi yang sepatutnya dilakukan oleh manusia adalah berdoa . Setelah memaksimalkan usaha bahkan sebelum memulainya selayaknya kita berdoa kepada Allah agar Allah SWT memudhkn semua urusan kita . Lalu setelah berikhtiar maka tetaplah merayu Allah dg banyak berdoa .

Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda :
 "Tidak ada yang dapat mencegah takdir kecuali do'a , tidak ada yang dapat memberi tambahan pada umur kecuali kebaikan , dan seseorang benar-benar di halangi dari rizki disebabkan oleh dosa yang di perbuatnya "
(HR Hakim ) 

Jadi Perbanyak berdoa kepada Allah , berbuat baik dan menjauhi maksiat adalah cara untuk meraih Semua mimpi yang kita kejar , meraih hidup yang berkah dan penuh dengan kebaikan .

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tugas bunsay zona1 day 8, komunikasi produktif.

Keutamaan istighfar

Langit Jingga, senja di roseva